2 Cerita Horor Jawa Paling Seram dan Merinding

Jika Anda pecinta horor, maka cerita horor Jawa ini wajib Anda baca. Di Indonesia, khususnya tanah Jawa, banyak tersebar cerita horor yang seram dan berhasil membuat bulu kuduk merinding. Tentunya, cerita horor ini paling cocok Anda baca saat tengah malam. Tak hanya suasananya yang mendukung, Anda pun seakan merasakan adanya makhluk tak kasat mata di dekat Anda.

Banyak sebagian orang yang mempercayai Makhluk Tak  kasat mata ini. Bahkan tidak sedikit pula yang menyukai cerita maupun film yang bertemakan horor. Dari sekian banyaknya cerita seram yang beredar, salah satu cerita horor yang menarik tentang pengunungan yang angker. Nah, daripada makin merinding dan penasaran, yuk langsung cek 2 cerita horor Jawa terseram dan merinding di bawah ini.

1. Cerita Horor Jawa Gunung Lawu

Cerita horor Jawa pertama datang dari gunung Lawu yang terkenal dengan keangkerannya. Walaupun terkenal angker, tetapi gunung Lawu mampu menyajikan pemandangan alam yang indah bagi para pendaki. Letak gunung Lawu sendiri berada di perbatasan antara Jawa Timur dan Jawa Tengah. Ada salah satu cerita terkenal tentang gunung ini, yaitu keberadaan pasar setan.

Konon, pasar setan ini letaknya ada di salah satu puncak gunung Lawu, yaitu Hargo Dalem. Tentu saja, pasar setan ini tidak bisa Anda lihat dengan mata telanjang. Hanya orang-orang yang memiliki kemampuan khusus saja yang dapat melihat serta mendengar berbagai aktivitas dari pengunjung pasar tersebut. Cerita horor Jawa di gunung Lawu tentang pasar setan ini sudah tersebar di kalangan para pendaki. Bahkan, beberapa pendaki pernah mendengar suara-suara berisik seperti sedang di pasar saat melewati lereng Hargo Dalem.

Seramnya lagi, ada juga para pendaki yang pernah ditawari dagangan oleh makhluk astral yang ada di pasar tersebut. Menurut kepercayaan setempat, jika ada pendaki yang tak sengaja mendengar suara berisik atau mendapatkan tawaran dagangan, maka mereka harus membuang satu barang yang dimilikinya. Hal ini menjadi suatu simbol transaksi barter dengan makhluk astral di pasar setan tersebut.

2. Bus Hantu di Alas Roban

Cerita horor Jawa kedua adalah tentang bus hantu yang sering muncul di Alas Roban. Konon, bus hantu ini merupakan bus jurusan Bekasi – Bandung yang katanya pernah muncul pada tahun 1996 silam. Ceritanya ada seorang pemuda yang mengendarai sepeda motor hendak pergi ke Surabaya dari arah Tegal. Dirinya harus melewati Alas Roban terlebih dahulu yang saat itu belum diberi penerangan sama sekali.

Waktu menunjukkan pukul 12 malam saat pemuda tersebut harus melewati Alas Roban. Dirinya sangat ketakutan, ditambah suasananya begitu dingin, sepi dan mencekam. Tiba-tiba, dirinya merasa ada sebuah bus yang melaju dengan cepat di belakangnya. Anehnya, bus tersebut tidak menyalipnya sama sekali. Merasa heran, ia pun akhirnya melihat ke arah belakang. Padahal, ada pantrangan yang mesti dipatuhi oleh para pengendara saat berada di Alas Roban, yaitu tidak boleh menoleh ke belakang karena akan membuat sesuatu yang buruk terjadi.

Namun, pemuda itu tidak mengetahui pantrangan tersebut, sehingga ia mulai melihat ke arah belakang. Tentu saja, dirinya kaget saat melihat ada bus tua usang yang terlihat seram dan gelap. Bus tersebut melaju cepat hingga menabrak pengendara motor. Tetapi, si pengendara motor tidak terluka atau terjadi kecelakaan apapun karena bus tersebut malah malah menembus pengendara motor dan menghilang entah kemana.

 

About the author