Gaming Android bisa menjadi salah satu solusi untuk mengisi waktu luang. Anda bisa memainkan beberapa game santai yang menyenangkan dan tidak menimbulkan stres. Beberapa di antaranya seperti Candy Crush, Hay Day, dan masih banyak lagi.
Menemukan game santai yang menyenangkan memang sedikit tidak mudah. Pasalnya, beberapa game tersebut cenderung menawarkan gameplay yang membosankan. Agar waktu kosong Anda terasa lebih seru, berikut beberapa game yang bisa Anda mainkan!
5 Rekomendasi Gaming Android Santai untuk Mengisi Waktu Luang 2024
Game santai banyak dicari oleh mereka yang kurang suka bermain game yang terlalu menantang dan menguras emosi, seperti Mobile Legends, Honor of Kings, PUBG, dan sebagainya. Jika Anda sedang mencari game santai yang menyenangkan, cobalah untuk memainkan beberapa game di bawah ini:
-
Candy Crush
Candy Crush adalah puzzle game legendaris yang telah memikat jutaan pemain di seluruh dunia. Game ini sudah diunduh oleh lebih dari 1 juta pengguna dan mendapat rating 4,6/5 di Play Store. Menariknya, game ini juga bisa menjadi teman ketika sedang tidak ada jaringan internet.
Dalam game satu ini, pemain bertugas mencocokkan tiga bahkan lebih permen berwarna sama demi menyelesaikan sebuah level. Setiap level memiliki tantangan unik yang membuat permainan terasa menarik. Selain itu, efek visual yang cerah dan musik yang menenangkan juga menjadi nilai tambah dari game Candy Crush.
-
Stardew Valley
Stardew Valley adalah game simulasi pertanian yang menawarkan pengalaman yang cukup real tentang kehidupan di dunia nyata. Bila Anda pecinta Harvest Moon, game yang satu ini bisa menjadi alternatif penggantinya.
Di sini, pemain bisa menanam berbagai jenis tanaman, memelihara hewan, menjelajahi tambang, dan berinteraksi dengan penduduk desa. Stardew Valley hadir dengan tampilan grafik pixel art yang indah dan musik yang menenangkan sehingga Anda akan merasa nyaman untuk memainkannya dalam waktu yang lama.
Selain itu, pemain juga bisa mendekati salah satu karakter wanita di desa untuk dinikahi bahkan hingga memiliki anak. Tentunya, hal ini membuat permainan menjadi terasa lebih seru.
-
Good Pizza, Great Pizza
Good Pizza, Great Pizza adalah gaming Android yang mengajak pemain untuk mengelola pizzeria mereka sendiri. Pemain harus memenuhi pesanan pelanggan dengan benar dan cepat agar mendapatkan uang untuk meningkatkan restoran mereka.
Dengan grafik yang menarik dan gameplay yang sederhana tetapi menantang, game ini dapat memberikan pengalaman yang menyenangkan. Anda akan merasakan kepuasan tersendiri ketika berhasil membuat pelanggan senang dengan pizza yang lezat.
-
My Little Universe
My Little Universe adalah game yang memungkinkan pemain untuk menciptakan dan mengembangkan dunia mereka sendiri. Dengan grafis yang imut dan sistem gameplay yang sederhana, pemain dapat menjelajahi berbagai tempat, mengumpulkan sumber daya, dan membangun berbagai struktur di planet yang dimilikinya.
Dalam game ini, pemain akan berperan sebagai seorang astronot yang menemukan sebuah planet. Anda akan dihadapkan dengan beberapa misi kecil yang cukup menyenangkan, seperti menebang pohon, menggunakan kayu, hingga memperluas wilayah permainan.
-
Hay Day
Hay Day merupakan game simulasi pertanian yang sangat populer di kalangan pecinta game santai. Dalam game ini, pemain dapat menanam tanaman, memelihara hewan, dan menjual hasil panen mereka untuk mendapatkan keuntungan.
Game ini juga menawarkan berbagai fitur sosial, seperti berdagang dengan pemain lain dan berpartisipasi dalam komunitas. Hay Day menawarkan grafik yang cerah dan penuh warna. Selain itu, game ini juga memiliki gameplay yang menenangkan sehingga cocok untuk mengisi waktu luang.
Demikian beberapa rekomendasi gaming Android santai dan seru untuk mengisi waktu luang Anda. Anda juga bisa mencoba game lainnya seperti Pou, Cafe Heaven-Cats Sandwich, dan Helix Jump yang tidak kalah menyenangkan.